Ms. Yulis Agustina (Nina)
Malam ini "23 Agustus 2012" aku mendapatkan kabar jika my lovely teacher telah pulang menghadap Allah pada sekitar jam 10 pagi 23/8/2012, kabar itu kudapatkan melalui status facebook salah satu pengajar bahasa inggeris di kediri-pare.
Suatu kabar yang tanpa ku duga ini membuat aku dan teman-teman lainnya yang pernah bercengkrama langsung dengan beliau kaget yang luar biasa. disaat kita semua masih bergembira menikmati suasana lebaran 1433 H, Beliau meninggalkan kita semua :(
Teringat akan pada saat bulan november 2011 saat aku mengikuti kelas speaking dan reading beliau "Morning Star" dengan wajah ceria dan penuh semangat dia memberikan materi, memang betul kelas ku dengan ibu nina hanya berlangsung 2 minggu saja dan aku hanya mengikuti beberapa pertemuan saja, tapi meskipun hanya beberapa pertemuan yang kudapati itu sudah membuat ku cukup yakin menilai bahwa Ibu Yulis Agustina adalah ONE OF BEST MY TEACHER.
Dengan keterampilan dan keramahannya dia mengajari kami untuk memahami dan mempraktekkan bahasa inggeris, sungguh pengalam Unforgetable bersama Ms. Nina.
Dengan keterampilan dan keramahannya dia mengajari kami untuk memahami dan mempraktekkan bahasa inggeris, sungguh pengalam Unforgetable bersama Ms. Nina.
Sekarang Ms. Nina telah dipanggil Allah untuk mendapatkan tempat terbaik disamping Allah,
SELAMAT JALAN MS. YULIS AGUSTINA, semoga apa yang pernah ibu ajarkan kepada kami semua menjadi amal jariyah buat Ms. Nina, bercengkrama dengan Ms. Nina merupakan kenangan dan suatu kerinduan yang sangat susah untuk kami lupakan.Ini adalah Status Facebook terakhir Ms. Nina "2 agustus 2012, at 03.41 PM :
whn u can breathe today, its priceless blessing because nobody can guarantee u stil can open your eyes tommorow. only Allah the Lord merciful holds human life.
* Happy Ramadan *
* My father is my real hero *
artinya :
Ketika Kamu Bernafas Hari Ini, Itu Adalah Karunia Tak Ternilai Karena Tiidak Ada Seorangpun Yang Bisa Menjamin Kamu Masih Bisa Membuka Matamu Esok Hari. Hanya Allah lah Tuhan Yang Maha Penyayang/Penuh Belas Kasihan Yang Memegang Kehidupan Manusia.
*Selamat Ramadhan*
*Ayahku Adalah Pahlawan Sejatiku"
Terimakasih Allah Engkau masih memberikan kesempatan kepada Ms. Nina untuk melewatkan satu bulan Ramadhan penuh untuk memenuhi kewajiban-Mu, Terimalah semua amal ibadah beliau, dan ampunilah dosa-dosanya, berikanlah dia tempat terbaik disisimu. amin
aamiin Ya Robballaallamiin..kakak tingkat juga teman kost (kamar bersebelahan).... beliau tiap malam InsyaaAllah selalu sholat malam & baca Al Quran...
ReplyDelete